CARA MEMBUAT (MEMASAK) GULE GORENG KHAS SOLO GURIH, NIKMAT
Bahan-bahan dasar membuat gule goreng spesial :
- 500 gram daging kambing, potong
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun kunyit
- 2 lembar daun salam
- 2 butir asam kandis
- 1 batang serai
- 1 liter santan
- 2 sdm kecap manis
- Bawang goreng
- Air secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu-bumbu yang dihaluskan untuk membuat gule goreng spesial :
• 7 buah cabe merah keriting
• 5 butir bawang merah
• 2 siung bawang putih
• 1 cm jahe
• 2 cm kunyit
• ½ sdt ketumbar
• ¼ sdt merica bubuk
• 1 butir cengkeh
• 2 butir kapulaga
• ½ sdt gula pasir
• 1 sdt garam
Cara membuat / mengolah gule goreng spesial :
1. panaskan sedikit minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama daun jeruk, daun salam, daun kunyit serta serai sampai beraroma harum.
2. tuangkan santan, biarkan mendidih sambil sesekali diaduk aduk.
3. masukkan daging kambing. Dimasak hingga empuk dan bumbu meresap. Angkat. tiriskan daging kambing dari kuahnya.
4. goreng daging kambing dalam minyak panas sampai kering. Angkat. tiriskan.
5. gule goreng khas solo siap dihidangkan bersama kuahnya.